AyoBacaNews.com - Dampak peristiwa angin puting beliung yang melanda wilayah Rancaekek-Jatinangor pada Rabu, 21 Februari 2024, sebanyak 31 warga dilaporkan terluka.
Bencana alam puting beliung menerjang dua kecamatan di Kabupaten Sumedang, dan 3 kecamatan di Kabupaten Bandung, Jawa Barat.
Untuk di Kabupaten Sumedang wilayah terdampak meliputi Kecamatan Jatinangor, dan Cimanggung.
Baca Juga: Termasuk Bandung, Ini Daftar Wilayah Alami Hari tanpa Bayangan 2024 dan Waktunya Terjadinya
Sedangkan, untuk Kabupaten Bandung wilayah terdampak meliputi Kecamatan Cileunyi, Rancaekek, dan Cicalengka.
"Korban terdampak di Kabupaten Sumedang 413 KK dan 12 orang luka-luka. Sedangkan, di Kabupaten Bandung 19 orang luka-luka, dan dilarikan ke Rumah Sakit Daerah Cicalengka serta RSKK," kata Humas BPBD Jabar, Hadi dalam keterangan tertulisnya, Kamis 22 Februari 2024.
Ia mengatakan, untuk jumlah pasti korban dalam kejadian ini masih dalam pendataan dan validasi.
Adapun laporan kerusakan, yakni 17 pabrik dan 87 rumah alami kerusakan akibat angin puting beliung tersebut.
"Kabupaten Sumedang, 13 unit bangunan pabrik terdampak, dan 10 unit rumah rusak sedang. Kabupaten Bandung, empat bangunan pabrik dan toko terdampak, 47 unit rumah rusak ringan, 14 unit rumah rusak sedang, dan 26 unit rumah rusak berat," katanya.
Hingga saat ini, masih dalam proses evakuasi oleh BPBD dibantu Basarnas, TNI, Polri, dan aparatur setempat bersama warga sekitar untuk membersihkan puing-puing dan membantu menebang pohon yang menghalangi jalan.
BPBD Jawa Barat memberikan bantuan berupa 25 lembar terpal pemasangan 1 unit tenda dari batalyon 330, dan 1 unit dari Kemensos untuk warga Kampung Situbuntu RT/RW 04/02, Desa Mangun Arga, Kecamatan Cimanggung.
"Kondisi saat ini, pembersihan puing-puing yang berserakan, dan pendataan warga yang terdampak serta assessment lanjutan," katanya. (*)
Baca Juga:
Ahli di BRIN Sebut Angin Puting Beliung di Racaekek 99,99 Persen Mirip Tornado di Amerika Serikat
Sejarah Malam Nisfu Syaban, Ada Keutamaan Allah Membukakan Pintu Taubat Seluas-luasnya