AyoBacaNews.com - Halo, apakah Sobat Baca penasaran dengan perbedaan antara Xiaomi Redmi 10 5G dan Itel P55 5G?
Xiaomi Redmi 10 5G dan Itel P55 5G, merupakan Hp yang berada di kelas menengah, serta menawarkan fitur yang menarik.
Jika bingung antara pilih Hp Xiaomi Redmi 10 5G dan Itel P55 5G, perbandingan yang paling dasar sebelum membeli ialah, mulai dari desain, layar, fitur, kamera, dll.
Dilansir dari kanal YouTube FAUGET INDONESIA pada Senin, 30 September 2024, menjelaskan apa saja perbedaan yang ada dinatara Xiaomi Redmi 10 5G dan Itel P55 5G.
1. Desain dan Layar
Xiaomi Redmi 10 5G hadir dengan layar berukuran 6,58 inci beresolusi Full HD+ dan refresh rate 90Hz.
Layar ini juga dilindungi oleh Gorilla Glass 3, memberikan perlindungan ekstra. Di sisi lain, Itel P55 5G menawarkan layar sedikit lebih besar, yakni 6,6 inci, namun hanya beresolusi HD+ dengan refresh rate yang sama, 90Hz.
Dari segi ketajaman dan kejernihan, Redmi 10 5G lebih unggul berkat resolusi yang lebih tinggi.
2. Performa dan Hardware
Untuk performa, Redmi 10 5G menggunakan chipset MediaTek Dimensity 700, sementara Itel P55 5G dibekali MediaTek Dimensity 6080.
Meskipun performa keduanya cukup seimbang untuk penggunaan sehari-hari, Dimensity 700 pada Redmi 10 5G, lebih efisien dalam pengelolaan daya dan kinerja keseluruhan dibandingkan dengan Dimensity 6080 pada Itel P55 5G.
3. Kamera
Kedua smartphone ini memiliki kamera utama 50 MP, namun perbedaan terdapat pada kamera depan.
Redmi 10 5G hadir dengan kamera depan 5 MP, sementara Itel P55 5G lebih unggul dengan kamera depan 8 MP, yang memberikan kualitas selfie lebih baik.
Bagi Anda yang suka berswafoto, Itel P55 5G bisa menjadi pilihan yang lebih menarik.
4. Baterai dan Pengisian Daya
Baik Redmi 10 5G maupun Itel P55 5G, keduanya dilengkapi dengan baterai berkapasitas 5.000 mAh dan mendukung pengisian cepat 18 watt.
Dengan kapasitas baterai yang besar ini, pengguna bisa memakai ponsel sepanjang hari tanpa perlu khawatir kehabisan daya.
5. Fitur Tambahan
Dalam hal konektivitas, Redmi 10 5G unggul dengan kehadiran fitur infrared dan Bluetooth 5.1. Sementara itu, Itel P55 5G hanya memiliki Bluetooth 5.0 dan tidak dilengkapi dengan infrared.
Namun, Itel P55 5G hadir dengan fitur Extended RAM hingga 6 GB, yang memungkinkan performa lebih lancar saat menjalankan banyak aplikasi secara bersamaan.
6. Sistem Operasi
Redmi 10 5G menggunakan MIUI 13 berbasis Android 11, sedangkan Itel P55 5G sudah menjalankan Android 13.
Sistem operasi terbaru pada Itel P55 5G memberikan pengalaman pengguna yang lebih segar serta fitur keamanan terbaru.
Jadi, mana yang lebih baik? Xiaomi Redmi 10 5G lebih unggul dalam hal resolusi layar dan konektivitas, membuatnya cocok bagi pengguna yang mengutamakan tampilan layar yang tajam, serta fitur tambahan seperti infrared.
Di sisi lain, Itel P55 5 lebih menarik dengan sistem operasi yang lebih baru, kamera selfie yang lebih baik, dan fitur RAM tambahan, sehingga cocok bagi yang sering multitasking dan suka berswafoto.
Keduanya memiliki kelebihan masing-masing. Pilih smartphone yang sesuai dengan kebutuhan. (*)