Kuasai Beberapa Bahasa Ini, Kamu Bisa Mengembangkan Bisnis serta Komunikasi Global

Selasa, 11 Juni 2024 | 16:52
Kuasai Beberapa Bahasa Ini, Kamu Bisa Mengembangkan Bisnis serta Komunikasi Global
BAHASA YANG PERLU DIKUASAI - Selain bahasa Inggris, beberapa bahasa lainnya juga punya peran penting untuk sektor bisnis dan komunikasi global. -Ilustrasi Pixabay/Surprising_SnapShots.
Penulis: Difa Lavianka | Editor: Difa Lavianka

AyoBacaNews.com - Bahasa merupakan jembatan yang dilakukan oleh seseorang untuk menyampaikan dan mengerti maksud serta tujuan satu sama lain.

Bahasa Inggris saat ini bukanlah satu-satunya bahasa yang perlu dikuasai, beberapa bahasa lainnya juga penting untuk dipelajari.

Sebab, beberapa bahasa berikut ini dapat memberikan pengaruh besar terutama bagi sektor bisnis maupun komunikasi global.

Beberapa negara mempunyai peluang besar untuk mengembangkan bisnis, agar bisa menjalin kerja sama perlu penguasaan bahasa dari negara yang dituju.

Berikut ini adalah beberapa bahasa yang penting untuk dipelajari dikutip dari Instagram @prakerja.go.id, demi pengembangan bisnis serta mencapai kemudahan komunikasi global.

Bahasa yang penting untuk dikuasai pada 2024

1. Hindi, (menguntungkan untuk bisnis)

2. Rusia, (menguntungkan untuk sektor bisnis)

3. Portugis, (menguntungkan untuk bisnis)

4. Jepang, (berpengaruh pada bidang teknologi dan inovasi global)

5. Jerman, (menguntungkan untuk membangun relasi mitra bisnis)

6. Perancis, (berpengaruh dalam komunikasi global)

7. Arab, (sangat berpengaruh dalam ekspor ke negeri Arab)

8. Inggris, (memudahkan komunikasi global)

9. Spanyol, (membuka peluang kerja di berbagai bidang)

10. Mandarin, (Mandarin adalah bahasa yang paling banyak digunakan di dunia)

Setelah melihat daftar di atas, manakah bahasa yang sudah dikuasai, atau yang tertarik untuk kamu pelajari terlebih dahulu?

Saat ini ada banyak cara yang bisa ditempuh untuk belajar bahasa, seperti otodidak melalui YouTube, nonton film, baca buku, atau dengan ikut kursus. (*)

Konten Rekomendasi (Ads)