Sukses Warga Bulukumba Pakai Elpiji untuk Bahan Bakar Mobil Suzuki Escudo

Minggu, 28 April 2024 | 08:23
Pria yang merupakan warga Kabupaten Bulukumba, Sulsel ini mengklaim berhasil memodifikasi mobil berbahan bakar minyak (BBM) ke gas elpiji. -dokpri.
Penulis: L Sundana | Editor: AyoBacaNews

AyoBacaNews.com - Kabar membanggakan datang dari upaya dan kreativitas anak bangsa bernama Sofyan.

Pria yang merupakan warga Kabupaten Bulukumba, Sulsel ini mengklaim berhasil memodifikasi mobil berbahan bakar minyak (BBM) ke gas elpiji.

Dijelaskannya jika peralihan dari BBM ke gas elpiji ini lebih efisien sampai 70 persen.

Bahkan Sofyan mengaku sudah mengujicobakannya pada mobil jenis mobil Suzuki Escudo keluaran tahun 1995.

"Sudah uji mobil jenis mobil Suzuki Scudo keluaran tahun 1995. Sebelumnya pakai BBM jenis bensin, sekarang sudah beralih ke gas elpiji ukuran 3 kilogram atau gas melon, ternyata bisa dan hemat lagi," kata Opik di Bulukumba pada Sabtu, 27 April 2024.

Kreatifitas pria yang akrab disapa Opik ini, ternyata sukses. Opik mengklaim karyanya sukses mengirit bahan bakar hingga 70 persen.

Sukses dengan uji cobanya, Opik mengatakan mobilnya kini menunjang kebutuhan usaha pembuatan es kristalnya, dengan rata-rata Rp100 ribu. 

Dihitung-hitung, lebih hemat Rp70 ribu per hari, dengan kalkulasi elpiji seharga Rp21 ribu-Rp23 ribu per hari dengan jarak tempuh mencapai 70 kilometer.

"Jadi, kalau dulu waktu masih pakai bensin itu kurang lebih Rp70 ribu - Rp100 ribu, namun sekarang alhamdulillah hanya Rp21 ribu per hari," ujar Opik. (*)

 

Artikel Rekomendasi