PREDIKSI Persib vs Semen Padang: Head to Head hingga Susunan Pemain, Tayang Jam Berapa?

Kamis, 31 Oktober 2024 | 14:38
PREDIKSI Persib vs Semen Padang: Head to Head hingga Susunan Pemain, Tayang Jam Berapa?
Prediksi Persib vs Semen Padang dalam jadwal Liga 1 2024/2025, simak head to head dan susunan pemain kedua tim. (Foto: Persib).
Penulis: Pipin L H | Editor: Pipin L H

AyoBacaNews.com, BANDUNG - Prediksi Persib vs Semen Padang dalam jadwal Liga 1 2024/2025 pekan ke-10 akan jadi peluang tuan rumah meraup tiga poin.

Duel Persib vs Semen Padang digelar di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, pada Jumat, 1 November 2024, pukul 19.00 WIB siaran langsung Indonesia dan live streaming Video.

Sejauh ini, Persib menduduki peringkat kedua klasemen Liga 1 2024/2025 dengan koleksi 19 poin, dan berpeluang menggusur Bali United andai mampu memetik poin penuh dari Semen Padang.

Untuk itu, skuad Maung Bandung akan bekerja keras untuk meraih poin sempurna pada laga tersebut.

Sementara itu, Semen Padang mengalami parade kekalahan, dan baru meraih satu kemenangan dalam sembilan laga di Liga 1 2024/2025.

Bahkan, di laga terakhirnya tim berjuluk Kabau Sirah kalah 1-8 dari Dewa United di kandang sendiri di pekan kesembilan.

Saat ini, Semen Padang berada di dasar klasemen Liga 1 dengan baru membubukan empat poin.

Meski begitu, pelatih Persib Bojan Hodak menaruh waspada penuh pada Semen Padang jelang bertanding.

Menurut Hodak, posisi di klasemen dan hasil laga Semen Padang sebelumnya tidak bisa dijadikan alasan laga ini akan berlangsung mudah.

Juru taktik asal Kroasia itu menilai, Semen Padang akan menjadi lawan yang berbahaya dalam situasi tersebut.

"Semen Padang bermain tidak terlalu buruk. Sekarang sebenarnya adalah pertandingan yang paling bahaya, dan saya lebih takut pada mereka daripada Kediri," kata Hodak.

Prediksi Susunan Pemain:

Persib (3-4-3): Kevin Mendoza; Kakang Rudianto, Nick Kuipers, Gustavo Franca; Henhen, Tyronne del Pino, Dedi Kusnandar, Edo Febriansah; Beckham Putra, David da Silva, Ciro Alves.

Pelatih: Bojan Hodak.

Semen Padang (4-3-3): Teguh Amiruddin; Majefat Melcior, Jan Carlos, Kim Min-kyu, Dwi Geno; Tin Martic, Rosad Setiawan, Firman Juliansyah; Charlie Scott, Gala Pagamo, Cornelius Stewart.

Pelatih: Eduardo Almeida.

Head to Head Persib vs Semen Padang:

5 Pertemuan terakhir kedua tim

10/09/2019: Persib 1-1 Semen Padang

29/05/2019: Semen Padang 0-0 Persib

09/09/2017: Persib 2-2 Semen Padang

13/05/2017: Semen Padang 0-0 Persib

19/11/2016: Persib 1-0 Semen Padang. (*)

Konten Rekomendasi (Ads)