PDIP Umumkan Nama Cagub-Cawagub, Anies Baswedan Benar-benar Ditinggalkan?

Selasa, 27 Agustus 2024 | 11:23
PDIP Umumkan Nama Cagub-Cawagub, Anies Baswedan Benar-benar Ditinggalkan?
Anies Baswedan bersama warga Jakarta. Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) mengumumkan nama bakal calon gubernur dan wakil gubernur Jakarta. Foto aniesbaswedan.
Penulis: L Sundana | Editor: AyoBacaNews

AyoBacaNews.com, Jakarta - Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) mengumumkan nama bakal calon gubernur dan wakil gubernur untuk beberapa daerah, nemun belum untuk Jakarta. 

Ada dua nama yang akan diusung PDIP ini akan bertarung melawang Ridwan Kamil dan Suswono serta pasangan dari jalur indipenden.

Secara resmi PDIP memang belum menetapkan siapa yang akan bertarung di Jakarta, namun hingga Senin, 27 Agustus 2024 siang ini, nama Anies Baswedan kabarnya menghilang dari radar PDIP.

Isu yang sempat mencuat adalah pasangan Anies Baswedan dan Rano Karno yang akan diusung PDIP.

Namun, setelah Mengawati mengumumkan jagonnya pada Minggu, 26 Agustus 2024, nama Anies Baswedan sama sekali tidak ikut diumumkan.

Dari sana spekulasi kembali muncul. Setelah nama Anies Baswedan tiba-tiba menghilang sebagai kandidat yang diusung PDIP untuk Pilgub DKI Jakarta 2024, kini mencuat nama Pramono Anung

Kabar PDIP akan mengusung pasangan Pramono Anung-Rano Karno untuk bertarung melawan Ridwan Kamil-Suswono dari Koalisi Indonesia Maju (KIM) semakin menguat.

Isu tersebut juga jadi penialaian Presiden Partai Buruh, Said Iqbal. Meski tidak mengiayakan PDIP mengusung Pramono-Rano, namun juga tidak membayah.

"Politik masih dinamis," katanya pada Selasa, 27 Agustus 2024.

Secara politis, Partai Buruh sejak awal sudah mengumumkan mendukung dan mengusung Anies Baswedan.

Partai Buruh berharap PDIP masih bisa mengusung dan menetapkan nama Anies Baswedan di Pilgub DKI Jakarta 2024.

"Mudah-mudahan Pak Anies masih bisa maju," imbuhnya. (*)

 

Konten Rekomendasi (Ads)