BREAKING NEWS: Hasil Quick Count Sementara: Prabowo-Gibran Unggul Sapu Bersih Semua Lembaga Survei

Rabu, 14 Februari 2024 | 15:34
Tayangan Narasi yang memantau dan mengulas hasil qiuck count pada pukul 15.30 WIB pada Rabu, 14 Februari 2024.
Penulis: Rizki L Sundana | Editor: AyoBacaNews

AyoBacaNews.com - Proses pemungutan suara Pilpres dan Pileg 2024 telah selsai. Saat ini di banyak masuk tahap penghitungan suara secara manual.

Secara umum, saat ini masyoritas masyarakat sedang memantau hasil quick count yang dilakukan beberapa lembaga survei.

Sebagai informasi, quick count adalah proses perhitungan suara pada hari pemilu yang dilakukan lembaga survei dan disebarkan melalui media massa.

Proses quick count banyak menggunakan sampel hasil dari pemungutan suara dari beberapa TPS yang telah ditentukan.

Dalam penentuan sampel TPS, biasanya juga mempertimbangkan margin of error atau tingkat kesalahan di bawah 1 persen.

Namun, yang wajib diketahui jika quick count bukan hasil resmi dari KPU, namun lebih kepada prediksi hasil berdasarkan sebagian data dari TPS.

Berikut adalah data sementara hasil Quick Count yang dirilis sejumlah lembaga survei.

1. KawalPemilu per pukul 15:00

1. Pasangan Anies dan Muhaimin 29,75 persen

2. Pasangan Prabowo-Gibran 53,18 persen

3. Pasangan Ganjar-Mahfud 17,15 persen

2. Litbang Kompas per pukul 15.00

1. Pasangan Anies-Muhaimin 21,49 persen

2. Pasangan Prabowo-Gibran 60,14 persen

3. Pasangan Ganjar-Mahfud 18,36 persen

3. Indikator Politik per pukul 15.00

1. Pasangan Anies-Muhaimin 23,50 persen

2. Pasangan Prabowo-Gibran 59,55 persen

3. Pasangan Ganjar-Mahfud  16,96 persen

4. Populi Center per pukul 15.00

1. Pasangan Anies-Muhaimin 21,20 persen

2. Pasangan Prabowo-Gibran 61,72 persen

3. Pasangan Ganjar-Mahfud 17,08 persen

5. Charta Politika per pukul 15.00

1. Pasangan Anies-Muhaimin 24,44 persen

2. Pasangan Prabowo-Gibran 57,68 persen

3. Pasangan Ganjar-Mahfud  17,86 persen

Artikel Rekomendasi