Buat ASN, TNI, Polri Cek Rekening, THR dari Pajak Rakyat Sudah Sampa Belum?

Kamis, 04 April 2024 | 09:22
Buat ASN, TNI, Polri Cek Rekening, THR dari Pajak Rakyat Sudah Sampa Belum?
THR KHUSUS ASN - Penyaluran THR ini disebutkan pihak Kementerian Keuangan Republik Indonesia (Kemenkeu RI) dimulai pada Selasa 2 April 2024 pukul 13.00 WIB.
Penulis: L Sundana | Editor: AyoBacaNews

AyoBacaNews.com - Pemerintah mulai menyalurkan Tunjangan Hari Raya (THR) untuk Idul Fitri 2024 yang dikhususkan untuk abdi negara.

Penyaluran THR ini disebutkan pihak Kementerian Keuangan Republik Indonesia (Kemenkeu RI) dimulai pada Selasa 2 April 2024 pukul 13.00 WIB.

Terkait hal itu diumumkan langsung Menteri Keuangan Sri Mulyani melalui akun sosial media resminya di instagram seperti dikutip pada Kamis, 4 Maret 2024.

Disebutkan, jika penyaluran THR secara umum sudah hampir 100 persen masuk ke rekening ASN Pusat/TNI/POLRI dan pensiunan.

Nilai THR yang disalurkan untuk ASN/TNI/POLRI sebesar Rp 15,15 T. Di antaranya untuk 2.079.862 pegawai telah dibayarkan oleh 13.205 Satker (Satuan Kerja) dari 13.210 satker (99, 96%).

Berikut rinciannya:

• PT. Taspen sebesar Rp. 9,98 T untuk 3.070.488 pensiunan dari 3.071.956 pensiunan (99,97%)

• PT Asabri sebesar Rp. 1,34 T untuk 476.067 pensiunan dari total 482.182 pensiunan (98,32%)

Sementara untuk realisasi THR untuk ASN Daerah disalurkan oleh Pemda sebesar Rp 8,55 triliun yang diperuntukan pada 1.588.976 pegawai dengan jumlah Pemda yang sudah menyalurkan THR sebanyak 209 Pemda dari total 542 Pemda (53,51 persen). (*)

 

Konten Rekomendasi (Ads)