7 Jenis Buah yang Baik Dikonsumsi Penderita Asam Lambung, Bisa Dicoba!

Senin, 15 April 2024 | 17:05
7 Jenis Buah yang Baik Dikonsumsi Penderita Asam Lambung, Bisa Dicoba!
ASAM LAMBUNG - Ilustrasi seorang perempuan merasakan sakit pada perut. Ini 7 jenis buah yang dapat menurunkan asam lambung. Ilustrasi/Freepik.
Penulis: Pipin L H | Editor: AyoBacaNews

AyoBacaNews.com - Saat asam lambung naik, tentu saja bisa sangat mengganggu aktivitas seseorang, karena terasa nyeri di bagian ulu hati.

Satu di antara cara efektif untuk mengelolanya adalah melalui diet. Tetapi, tak semua makanan cocok untuk dikonsumsi saat mengalami masalah asam lambung.

Sehingga perlu diketahui beberapa jenis buah tertentu, yang justru ramah bagi penderita asam lambung tersebut.

Seperti dirangkum dari berbagai sumber, berikut buah-buahan yang baik untuk asam lambung:

1. Pisang

Dikutip dari Livestrong, pisang adalah buah alkali (non-asam), dapat membantu menyeimbangkan asam lambung, sehingga mengurangi gejala GERD.

Pisang juga merupakan sumber serat yang baik, dapat membantu mempercepat pencernaan, dan mencegah penumpukan asam lambung.

2. Melon

Buah yang satu ini, termasuk honeydew dan cantaloupe. Melon memiliki kandungan air yang tinggi, dan pH yang lebih tinggi membuatnya ideal untuk penderita asam lambung.

Melon juga dapat membantu menetralkan asam lambung, dan menyediakan rasa segar serta hidrasi tanpa risiko iritasi.

3. Semangka

Dikutip dari Dokter Sehat, buah semangka memiliki kandungan air yang tinggi dan rendah asam.

Sehingga membuat semangka menjadi pilihan yang menyegarkan, dan aman untuk penderita asam lambung.

Kandungan air yang tinggi di dalam semangka juga membantu pencernaan, dan mengurangi frekuensi gejala asam lambung.

4. Pir

Buah pir memiliki kadar asam yang rendah, dan merupakan sumber serat yang baik. Mengonsumsi pir dapat membantu menyerap kelebihan asam dalam perut, dan mengurangi gejala refluks.

5. Apel

Apel adalah pilihan yang aman dan bisa dikonsumsi oleh orang yang memiliki GERD, menurut IFGD.

Meski tidak ada buah atau makanan tertentu yang dapat menyembuhkan refluks sepenuhnya, apel dianggap sebagai pilihan yang relatif aman untuk dikonsumsi.

6. Kurma

Buah yang khas dan kerap muncul di bulan Ramadan ini adalah pilihan yang baik untuk penderita asam lambung, karena memiliki tingkat pH yang rendah.

Sehingga tidak menyebabkan peningkatan produksi asam lambung.

7. Pepaya

Pepaya tidak hanya terkenal karena kemampuannya mengatasi sembelit, tetapi juga bisa membantu meredakan nyeri ulu hati, yang sering terjadi pada penderita GERD.

Khasiat ini berasal dari enzim yang terkandung dalam pepaya, yang dikenal sebagai papain.

Enzim ini mendukung proses pencernaan, dan membantu mengurangi gejala yang berkaitan dengan asam lambung.(*)

Konten Rekomendasi (Ads)